Hujan 2 Jam, Empat Desa di Dander Terendam
Hujan deras yang terjadi di beberapa wilayah di Kabupaten Bojonegoro menyebabkan banjir bandang di Kecamatan Dander. Banjir bandang yang terjadi Sabtu (27/12/2014) kemarin pukul 17.30 WIB menggenangi empat desa yakni Desa Dander, Sendangrejo, Ngumpakdalem dan Sumberarum.
Banjir bandang ini membuat ratusan rumah dan sarana umum lainnya terendam. Berdasarkan pantauan dari Badan Penanggulangan Bengcana Daerah (BPBD) Bojonegoro, dari empat desa tersebut sebanyak 782 rumah tergenang. Sementara itu, beberapa fasilitan umum seperti dua mushola dan tiga Sekolah Dasar (SD).
Tak hanya itu, banjir juga merendam lima hektare sawah di Desa Dander, 15 hektare di Desa Sendangrejo dan empat hektare tanaman cabai di Desa Ngumpakdalem. Sementara itu, langkah yang diambil oleh pihak BPBD saat ini melakukan pengecekan dilapangan bersama anggota TRC BPBD dan Camat Dander.(**mcb)
Berikut rincian wilayah tergenang banjir bandang di Kecamatan Dander :
A.Dander
● 212 unit rumah tergenang
● 5 Ha sawah tergenang
● 1 unit bangunan SDN 04 Dander
● 1 mushola tergenang
● Jalan poros desa tergenang (paving)
B.Sendangrejo
● 125 unit rumah tergenang
● 15 Ha sawah tergenang
● 2 unit bangunan SDN tergenang
● 1 mushola tergenang
C.Ngumpakdalem
● 25 unit rumah tergenang
● 4 Ha tanaman cabai tergenang
D.Sumberarum
● 420 unit rumah tergenang